Pakistan – Seorang jurnalis asal Pakistan Rifat Awan melakukan wawancara exclusive kepada Muhammad Qasim, bahkan menanyakan Apakah Muhammad Qasim Imam Mahdi? yang di upload channel youtube Muhammad Qasim PK pada (24/2) lalu.
Pada perbincangan awal Rifat Awan menanyakan tentang nama asli Muhammad Qasim dan mencoba untuk memastikan apakah Muhammad Qasim benar mendapatkan mimpi dari Allah dan Rasulullah. Karena menurutnya hanya para Nabi dan Rasul yang bisa mendapatkan mimpi seperti itu berbicara kepada Allah.
Muhammad Qasim menjawab bahwa ia hanyalah manusia biasa yang tidak memiliki otoritas terhadap mimpi dan hanya Allah saja yang tau. Menurutnya mimpi bertemu Allah itu merupakan hak mutlak Allah, dalam sejarah manusia setelah meninggalnya Rasulullah SAW, juga pernah ada orang selain para Nabi dan Rasul yang bermimpi bertemu Allah. Seperti Imam Gazali, Abu hurairah dll, sehingga bukan sesuatu yang baru jika bermimpi bertemu dengan Allah.
Selanjutnya, Rifat Awan melemparkan pertanyaan “Apakah Anda berpikir bahwa Anda adalah Imam Mahdi?”. Namun hal itu lagi – lagi di bantah oleh Muhammad Qasim dan mengatakan bahwa saya hanya menyebarkan mimpi. Dimana hal itu dilakukan karena baginya itu merupakan perintah dari Allah dan Rasulullah SAW pada tahun 2014.
Selain itu juga Allah mengatakan bahwa orang – orang akan mengenali Muhammad Qasim jika ia menyebarkan mimpinya, meskipun itu terdengar cukup aneh sebab dia hanya orang biasa yang bahkan jarang bergaul dengan lingkungan, lalu bagaimana orang – orang bisa mengenalnya.
Seiring berjalannya waktu banyak orang – orang yang telah mempelajari mimpi menyebutnya sebagai calon Imam Mahdi atas dasar mimpi – mimpinya tersebut. Namun hal itu tetap ditolak oleh Muhammad Qasim dan mengatakan bahwa ia hanya menyebarkan mimpi dan tidak ada maksud apa pun.
Rifat Awan juga menanyakan tentang sholat dan keseharian Muhammad Qasim yang ternyata hanya biasa – biasa saja seperti pada umumnya. Hal itu selalu ditegaskan oleh Muhammad Qasim bahwa dirinya hanyalah umat Nabi Muhammad SAW dan tidak ada yang special selain mimpinya.
Dari perbincangan Muhammad Qasim dan Rifat Awan terlihat jelas bahwa Muhammad Qasim adalah manusia biasa yang jujur apa adanya, tidak ada hal yang special dari diri Muhammd Qasim selain mimpi ilahi yang dialaminya selama bertahun – tahun.
Wawancara di channel YT Muhammad Qasim PK